Saturday 18 March 2017

Pengantar Penerbit | Ringkasan Shahih Bukhari

Mukhtashar Shahih al-Imam al-Bukhari.

Ringkasan Shahih Bukhari.

Imam Muhammad Nashiruddin al-Albani.

Pengantar Penerbit.

Kitab ringkasan pertama yang disusun secara ilmiah dan mendetail, menghimpun seluruh hadits shahih dan hadits mu'allaq yang marfu', serta atsar yang mauquf tanpa menyebutkan sanadnya dan matan yang diulang-ulang, kecuali tambahan yang terdapat dalam riwayat yang disebutkan secara berulang-ulang. Tambahan tersebut sudah digabungkan ke dalam haditsnya, dimana masing-masing tambahan diletakkan pada tempatnya (dalam hadits) dengan menggunakan metode ilmiah yang belum pernah ada sebelumnya -sepengetahuan aku- yang menghimpun seluruh faidah yang ada dalam kitab Shahih.

Kami masih belum bisa menerbitkan sisa kitab besar ini, karena beberapa sebab. Di antaranya yaitu pindahnya guru kami dari Damaskus sejak dua tahun silam, dan jauhnya beliau dari kitab-kitab dan karangan-karangannya. Semoga Allah memberikan perlindungan dan kebaikan bagi kita, beliau dan seluruh kaum muslimin serta negeri dan hamba-Nya semua.

Kami telah memperbaiki kesalahan-kesalahan yang dapat kami temukan pada cetakan terdahulu semampu kami.

Zuhair

===

Maraji'/ sumber:

Kitab: Mukhtashar Shahih al-Imam al-Bukhari, Penulis: Imam Muhammad Nashiruddin al-Albani rahimahullaah, tanpa keterangan penerbit, tanpa keterangan cetakan, tanpa keterangan tahun, Judul Terjemahan: Ringkasan Shahih Bukhari Jilid 1, Penerjemah: Asep Saefullah FM, M.A., Drs. Kamaluddin Sa'adiyatulharamain, Editor: Abu Rania, Abu Fahmi Huaidi, Fajar Inayati, Penerbit: Pustaka Azzam, Jakarta - Indonesia, Cetakan keenam, Nopember 2013 M.